Suara Muslim Radio Network bekerja sama dengan Sekolah Pascasarjana Universitas Airlangga kembali menghadirkan talkshow menarik bertajuk “Wabah PMK Merebak Kembali, Apa yang Perlu Diwaspadai?” pada Jumat, 17 Januari 2025, pukul 08.00-09.00 WIB. Acara ini mengupas isu penting terkait merebaknya kembali Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) yang mengancam sektor peternakan di Indonesia. Diskusi ini menghadirkan dua narasumber ahli, yakni Prof. Dr. Rr. Sri Pantja Madyawati, drh., M.Si, Wakil Direktur II Sekolah Pascasarjana Universitas Airlangga, serta Prof. Dr. H. Suparto Wijoyo, S.H., M.Hum, Wakil Direktur III Sekolah Pascasarjana Universitas Airlangga sekaligus Ketua Lembaga Pemuliaan Lingkungan Hidup dan SDA MUI Jawa Timur. Talkshow ini disiarkan langsung melalui jaringan Suara Muslim Radio Network di 93.8 FM Surabaya, 89.9 FM Lumajang, 88.7 FM Tuban, dan 97.0 FM Batu.
Menurut Prof. Dr. Rr. Sri Pantja Madyawati, drh., M.Si, wabah PMK pertama kali tercatat di Indonesia pada tahun 1887, saat era pemerintahan Hindia Belanda. Setelah bertahun-tahun dinyatakan hilang, wabah ini kembali muncul pada tahun 2022, dengan kasus pertama dilaporkan di Jawa Timur dan Aceh. “Wabah ini menjadi peringatan bagi kita semua untuk tetap waspada,” ujarnya. Ia juga menjelaskan bahwa PMK disebabkan oleh virus dengan tujuh tipe berbeda, sehingga pembuatan vaksin memerlukan kecermatan tinggi.