Momentum dari Garuda Nusantara

Press/Media

Period2 Aug 2024

Media coverage

1

Media coverage

  • TitleMomentum dari Garuda Nusantara
    Degree of recognitionRegional
    Media name/outletPadang Ekspres Digital Media
    Media typeWeb
    Country/TerritoryIndonesia
    Date2/08/24
    DescriptionPADEK.JAWAPOS.COM-TIM nasional (timnas) Indonesia menjadi juara di ajang Piala AFF U-19 2024 pada Senin (29/7/2024) malam. Momen tim Garuda Nusantara, julukan timnas U-19, tersebut menjadi sorotan penting dalam perkembangan sepak bola di negeri kita saat ini. Perlu digarisbawahi, pembinaan yang baik sejak usia dini adalah kunci untuk menciptakan generasi pemain yang unggul. Salah satu langkah penting dalam mencapai tujuan tersebut adalah dengan model pencarian bakat yang tepat.

    Pencarian bakat yang sistematis harus dimulai dari level akar rumput, yaitu sekolah sepak bola dan klub-klub lokal di seluruh penjuru tanah air. Skema pencarian bakat juga harus melibatkan berbagai pihak. Mulai pelatih di sekolah sepak bola hingga tim scouting profesional. Selanjutnya, skrining yang tepat dan terstruktur akan memastikan semua bakat dapat ditemukan dan dibina dengan baik.

    Pelatihan yang komprehensif dan berkelanjutan harus diimplementasikan agar para pemain muda dapat berkembang sesuai dengan potensinya. Seluruh elemen perlu bekerja sama untuk menciptakan database pemain muda berbakat, yang dapat dipantau secara berkala.
    Selain itu, pertandingan antarsekolah dan klub lokal di berbagai kelompok umur harus rutin diadakan sebagai media observasi dan penilaian para pemain.
    Producer/AuthorNovitri Selvia
    PersonsRizky Sugianto Putri